Liriknya sederhana tapi ngena banget. Setiap lagu rasanya dekat dengan kehidupan sehari-hari.
Denny Caknan
Deni Setiawan dikenal dengan nama panggung Denny Caknan (lahir 10 Desember 1993) adalah seorang penyanyi dan pencipta lagu Pop Jawa dan Dangdut Koplo berkebangsaan Indonesia. Ia mulai dikenal berkat lagu "Kartonyono Medot Janji" yang meledak pada 2019.
Denny mengungkapkan gaya musiknya dipengaruhi Didi Kempot, bernuansa pop dengan pengaruh kendhang. Selain bernyanyi dan menciptakan lagu, ia juga pernah terlibat dalam produksi film seri berbahasa Jawa Balada Kampung Riwil yang tayang rutin di kanal YouTube.




